SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH
Assalamu’alaikum wr.wb.
Alhamdulillah, segala puji dan syukur senantiasa kita panjatkan ke hadirat Allah SWT yang senantiasa mencurahkan rahmat-Nya kepada kita sehingga kita tetap istiqomah dalam menjalankan tugas dan pengabdian kita sehari-hari. Dengan rasa syukur pula kita doakan semoga kita senantiasa diberi kemudahan dalam segala usaha dan upaya peningkatan mutu pendidikan yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa dan masyarakat pada umumnya.
Pendidikan bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Satuan pendidikan dapat mencapai tujuan pendidikan tersebut melalui layanan pendidikan sesuai dengan standar nasional pendidikan yang terdiri dari standar isi, standar kompetensi lulusan, standar proses, standar pendidk dan tanaga kependidikan, standar sarana prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian. Kedelapan standar yang mendukung layanan pendidikan pada satuan pendidikan perlu memenuhi standar minimal bahkan perlu dikembangkan dan ditingkatkan agar mutu pendidikan bisa meningkat dan berkontribusi pada peningkatan mutu kehidupan sesuai dengan tujuan pembangunan nasional. Ketimpangan pada salah satu standar akan berpengaruh pada upaya dan program yang dilakukan.
Sehubungan dengan standar pengelolaan, pembuatan website MAN Nagekeo ini dimaksudkan untuk memperkenalkan madrasah secara luas kepada masyarakat dan sebagai sarana informasi dan komunikasi antar warga madrasah, alumni, dan stakeholders yang memilki kepedulian dan tanggung jawab dalam pengembangan dan kemajuan MAN Nagekeo.
Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada pengelola website MAN Nagekeo dengan harapan website madrasah ini dapat berfungsi sebagai media pembelajaran dalam menunjang pembelajaran berbasis IT demi terwujudnya “MADRASAH LEBIH BAIK” dan kegiatan madrasah baik intra maupun ekstrakurikuler dapat diunggah melaui website ini dengan harapan masyarakat mengetahui kegiatan dan prestasi yang ada di MAN Nagekeo sehingga akhirnya memutuskan “LEBIH BAIK MADRASAH”.
Akhirnya kami mengucapkan terima kasih atas kunjungan, saran dan masukan dari semua pihak terhadap website MAN Nagekeo….
Wassalamu’alaikum wr.wb.
Baca Juga
Ruang Belajar Kelas XII MAN Nagekeo Kebakaran
MAN Nagekeo (Humas)---Ruang Belajar (Kelas) yang biasa digunakan oleh siswa kelas XII MAN Nagekeo, terbakar Minggu (14/4/2024). Kebakaran diketahui oleh anak-anak yang sedang bermain d
Sanggar Tari MAN Nagekeo Tampilkan Jogek Adhak Sambut Imam Baru
MAN Nagekeo (Kemenag)---Sanggar Tari MAN Nagekeo, menampilkan Tarian Jogek Adhak Mbay, dalam acara penyambutan Romo Antonius Alfredo Poa, CM yang ditahbiskan menjadi Imam Baru, Rabu (6/
TPK MAN Nagekeo Finalisasi KOM
MAN Nagekeo (Humas)---Tim Pengembangan Kurikulum (TPK) MAN Nagekeo melaksanakan finalisasi penyusunan Kurikulum Operasional Madrasah (KOM) MAN Nagekeo Sabtu (13/1/2024) di Aula MAN Nage
Gudep 0047-0048 Pangkalan MAN Nagekeo Laksanakan Perjusami
MAN Nagekeo (Humas) --- Gerakan Pramuka Gugus Depan (Gudep) 0047-0048 Pangkalan MAN Nagekeo, melaksanakan Perkemahan Jumat Sabtu Minggu (Perjusami) yang berlokasi di lapangan serba guna
Dua Siswa MAN Nagekeo Jadi Fasilitator Pembentukan Forum Anak Desa
MAN Nagekeo (Humas) --- Dua siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Nagekeo Gilang Ramadhan dan Nurnilam Nenang ditunjuk Unit Pelaksana Tugas Daerah (UPTD) Perlindungan Anak dan Perempuan Di
